TIMES HALMAHERA, JAKARTA – Menutup akhir pekan Pendidikan dan Pelatihan Petugas Penyelenggara Ibadah Haji Arab Saudi (Diklat PPIH Arab Saudi) tahun 1447H/2026M digelar kegiatan Fun Walk sejauh 5KM di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta, Sabtu (17/1/2026).
Kegiatan Fun Walk ini diikuti oleh 1500 lebih peserta bersama Wakil Menteri Haji dan Umrah Republik Indonesia (Wamenhaj RI) Dahnil Anzar Simanjuntak bersama para pelatih, fasilitator Diklat PPIH Arab Saudi dan pejabat Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj).
Seusai Fun Walk yang sempat gerimis sebentar, Wamenhaj Dahnil bersama peserta Diklat PPIH Arab Saudi melakukan kegiatan sarapan bersama-sama dan ditutup dengan apel pagi gabungan.
“Tadi saya dan saudara sekalian itu berolah raga. Kemudian dilanjutkan makan pagi. Tadi kita berlari tapi sebagian jalan kaki karena para fasilitator berbaik hati dan tahu persis kekuatan anda semuanya,” ucap Wamenhaj Dahnil saat apel pagi.
Dahnil mengatakan, kegiatan Fun Walk yang semula diharapkan bisa jalan atau lari sejauh 5KM akhirnya disesuaikan karena kondisi dan kemampuan peserta Diklat PPIH Arab Saudi.

“Bapak-bapak militer yang latih itu memperingati saya. Pak ini tidak semuanya sama kekuatannya. Nah oleh sebab itu diperbolehkan ada yang lari, yang kuat, tapi ada juga yang jalan,” ucap Dahnil.
Artinya, lanjut Dahnil, para fasilitator dari TNI/Polri masih memiliki rasa kemanusiaan dan tidak ingin memaksakan kemampuan peserta diklat PPIH Arab Saudi. “Humanisme dari teman-teman kita para fasilitator itu luar biasa,” sebutnya.
“Bapak Ibu yang berasal dari militer menyampaikan ke saya, Pak ini stamina-nya semuanya tidak sama. Sebagian ada yang tidak kuat. Sekali lagi, Bapak Ibu dari Polisi, dari TNI, humanisme-nya luar biasa,” sambungnya.
Dahnil berharap melalui Diklat PPIH Arab Saudi yang dibuat semi militer ini mampu menciptakan petugas haji yang lebih baik, lebih disiplin dan membawa perubahan besar dalam melayani jemaah haji Indonesia.
“Karena satu kebiasaan itu harus terus diulangi dan kemudian dia menjadi kedisiplinan. Hari ini saya berpesan supaya petugas haji mulailah mendisiplinkan diri. Perubahan besar, perbaikan penyelenggaraan haji itu bisa dimulai dari perubahan pribadi para petugasnya,” tandas Wamenhaj. (*)
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di TIMES Indonesia dengan judul: Wamenhaj Ungkap Sisi Humanis Para Pelatih Diklat PPIH Arab Saudi
| Pewarta | : Ahmad Nuril Fahmi |
| Editor | : Ferry Agusta Satrio |